Bayangmu menjelma di kesunyian
hadirkan kehangatan yang tak biasa
aku hanya diam
tenggelam;
kucoba hempaskan perlahan
namun bayangmu seakan tak mau hilang
mendekat,
hangat.
bukan aku yang rindu
bukan pula kau yang bernafsu
mungkin mimpi yang menghantuiku
dan mengisi sepiku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar